Nurlaelasyarif.com – Ketum Partai NasDem Surya Paloh mengatakan duet capres-cawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak imin merupakan pilihan terbaik. Dia juga mengapresiasi PKB yang gerak cepat mempersiapkan deklarasi.
“Seperti saya katakan tadi inilah (Anies-Cak Imin) pilihan yang terbaik,” kata Surya Paloh usai deklarasi Anies-Cak Imin di Hotel Majapahit Surabaya, Sabtu (2/9/2023).
Paloh mengatakan semua proses perjodohan Anies-Cak Imin berjalan lancar dalam waktu singkat. Dia mengklaim semuanya antusias.
“Ya berjalan lancar, syukur Alhamdulilah. Ini sebuah start yang baik menurut saya. Spirit di Kota Pahlawan ini semuanya punya antusiasme yang luar biasa,” jelasnya.
“Persiapannya juga dalam waktu singkat. Tapi yang paling penting esensinya saya hargai sekali,” tandasnya.
Deklarasi Anies-Cak Imin di Hotel Majapahit berlangsung sejak sekitar pukul 14.30 WIB. Cak Imin tiba di lokasi sekitar pukul 13.50 WIB. Tidak berselang lama Anies Baswedan tiba di lokasi deklarasi didampingi Ketum NasDem Surya Paloh.
Sumber : Media Center